Sistem sastra pada zaman dulu bersifat tertutup karena hanya beredar di lingkungan istana dan ditulis oleh pujangga kerajaan. Pada masa kemerdekaan, kritik modern dalam sastra Jawa mulai muncul, didukung oleh seluruh elemennya, yaitu kritikus dan pembaca yang berwawasan modern serta media massa sebagai alat penyebaran.rnrn
Pengayom memiliki hubungan yang sangat dekat dengan pengarang atau pencipta seni. Berbagai lembaga yang menjadi pengayom sastra Jawa terbentur pada kelestarian dana, kecuali pers berbahasa Jawa. Kepengayoman kepada sastra Jawa, terutama sastra Jawa modern sangat rendah.rnrn