Dalam penelitian itu dikaji tentang prosa Indonesia di Yogyakarta pada periode 1981--2000, yang meliputi aspek intrinsik (struktur internal yang meliputi tema, alur, tokoh, latar, gaya, dan sudut pandang) dan aspek ekstrinsik (penerbit, pengarang, dan pembaca) yang menjadi lingkungan pendukung prosa Indonesia di Yogyakarta.
Mengemukakan telaah dan pengantar teori sastra, meliputi segala aspek penciptaan dan sikap kita dalam memahami gejala sastra sebagai alat komunikasi. Dilengkapi dengan uraian mengenai sejarah ilmu sastra, teori yang berdasarkan model semiotik sastra, sistem sastra dan strukturalisme.
Buku in berisi sejumlah tulisan yang berkenaan dengan telaah bahasa, sastra, dan pengajarannya.
Buku ini berisi beberapa artikel kesastraan yang ditulis oleh beberapa penulis sastra dan ditelaah/catatan oleh Jakob Sumardjo. Sebelum sajian artikel, dideskripkan terlebih dahulu tentang novel.
Dalam tesis tersebut diungkapkan relasi penjajah-terjajah yang terbangun dalam roman Bumi Manusia dan proses dan bentuk-bentuk resistensi pribumi terhadap kolonialisme Belanda dalam roman Bumi Manusia.
Dalam tesis itu diungkapkan tema perlawanan terhadap politik identitas dan praktik pernyaian yang ditampilkan dalam ketiga cerita serta posisi dan sikap teks-teks mencerminkanideologinya.
Dalam tesis itu diungkapkan identitas dan mimikri dalam roman Salah Asuhan karya Abdoel Moeis. Permasalahan identitas menyangkut bagaimana tokoh Hanafi memandang dirinya sendiri, Sedangkan permasalahan mimikri atau peniruan menyangkut masalah peniruan terhadap bahasa, teknologi, dan peralatan hidup.
Dipaparkan salah satu pergerakan budaya yang terjadi di Yogyakarta, khususnya latar sosial politik munculnya puisi sufi (untuk membedakan, mengkhususkan, sekaligus mempertegas dengan model lain seperti puisi Islam dan religius) tahun 1980-an--1990-an.
Dalam tesis itu dikaji tiga karya Saul Bellow, salah seorang penulis Yahudi Amerika paling terkemuka pada abad 20 yang memenangkan hadiah nobel kesusastraan pada tahun 1976.Ketiga buku itu mengetengahkan persamaan permasalahan pada tokoh-tokohnya, yaitu, mereka orang-orang terasing dalam masyarakat yang mencoba mencari jawaban terhadap arti identitas diri mereka.
Pengantar Teori Fiksi ini membicarakan beberapa hal, yaitu bagaimana membaca karya fiksi, mengulas struktur karya fiksi, dan membahas cara meganalisis dan memberikan penilaian fiksi. Buku ini juga dilengkapi contoh-contoh kasus yang ada dsalam fiksi Indonesia.