Bertujuan memperoleh gambaran yang lebih jelas mengenai religiusitas dalam sastra (novel) Jawa modern yang terbit dalam rentang waktu tahun 1920--1945. Dengan membahas religiusitas sebagai suatu sikap keberagaman dalam karya-karya itu diharapkan akan diperoleh gambaran objektif tentang religiusitas atau kadar penghayatan keberagamaan manusia yang ada dalam sastra Jawa modern beserta beberapa ke…
Buku ini memberikan gambaran dan pemahaman secara menyeluruh tentang prosa Indonesia di Yogyakarta pada periode 1981-2000,yang meliputi aspek intrinsik(struktur internal yang meliputi tema,alur,tokoh,latar,gaya,dan sudut pandang) dan aspek ekstrinsik(penerbit,pengarang, dan pembaca)yang menjadi lingkungan pendukung prosa Indonesia di Yogyakarta.
Penelitian bertujuan untuk mengungkapkan sebagian dari kebudayaan Jawa yang tercermindalam karya sastra jawa klasik, khususnya tentang erotisme. Sastra Jawa klasik yang diteliti yaitu sastra babad, sastra wulang, sastra suluk, sastra pewayangan, dan cerita roman.
Penelitian bertujuan mendeskripsikan biografi pengarang sastra Jawa modern periode prakemerdekaan; yaitu tentang identitas pengarang, latar belakang keluarga, pendidikan, pekerjaan, kepengarangannya, visi kepengarangannya, serta tanggapan orang lain terhadap pengarang dan karyanya.
Dalam penelitian itu diungkapkan berbagai fenomena dan sistem penerbitan dan penyebarluasan yang berkaitan dengan kehidupan pers berbahasa Jawa pasca berdirinya OPSJ serta perannya dalam pembinaan dan pengembangan sastra Jawa.
Dalam penelitian itu diuraikan pemahaman secara menyeluruh tentang novel Indonesia di Yogyakarta pada periode 1981--2000, yang meliputi aspek intrinsik (tema, alur, tokoh, latar, gaya, dan sudut pandang) dan aspek ekstrinsik (penerbit, pengarang, dan pembaca) yang menjadi lingkungan pendukung novel Indonesia di Yogyakarta.
Penelitian iti memberi gambaran dan pemahaman secara menyeluruh tentang dinamika kantung-kantung sastra Yogyakarta, peran pemerintah DIY terhadap eksistensi kantung-kantung sastra tersebut, profil atau deskripsi dan kegiatan kantung-kantung sastra Indonesia di Yogyakarta.
Buku tersebut mengungkapkan bentuk keindahan yang tertuang dalam struktur teks sastra (n0vel) Jawa modern dan melihat pergeseran nilai estetika yang terjadi pada setiap periode. Adapun tujuan praktisnya adalah agar penelitian tersebut dapat dimanfaatkan sebagai salah satu bahan membuat deskripsi lengkap dan menyeluruh mengenai estetika sastra Jawa.
Membahas mengenai roman picisa sastra Jawa, kedudukan dan perkembangan dalam sejarah sastra Jawa. . Ekapisme merupakan sebuah keadaan atau sikap memasuki alam khayal hiburan untuk melupakan kenyataan yang tidak menggembirakan.
Buku ini berisi kumpulan puisi karya para pengarang Yogyakarta, dari tahun 1945 - 2000 (Abdul Aziz Sukarno -- Zaenal Arifin Thoha).